The Pokemon Company
Pokemon Go
WARTA KOTA, PALMERAH— Permainan Pokemon Go dilarang keras oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal), Laksamana TNI Ade Supandi.
Larangan untuk bermain game Pokemon Go bagi seluruh anggota TNI AL tersebut dikarenakan game berbasis smartphone itu menggunakan Global Positioning System (GPS) untuk melacakan monster-monster Pokemon. Sehingga, lanjutnya, keberadaan masing-masing anggota TNI AL dapat dengan mudah terlacak apabila mengaktifkan game tersebut.
"Semua smartphone sekarang ini sudah bisa mengirimkan lokasi posisi. Itu (Pokemon Go-red) tidak bisa kalau bicara pengamanan dan keamanan," ungkapnya usai memimpin serah terima jabatan Panglima Komando Armada RI Kawasan Barat (Pangarmabar) dari Laksamana Muda TNI A Taufiq R kepada Laksamana Muda TNI Siwi Sukma Adji di Markas Komando Kawasan Barat Koarmabar), Senen, Jakarta Pusat pada Selasa (19/7).
Bukan hanya game Pokemon Go, dirinya juga menyampaikan jika pihaknya telah lama melarang penggunaan smartphone kepada anggota TNI AL, khususnya untuk mengakses internet, video streaming dan lainnya. Hal tersebut untuk menghindari pelacakan.
"Saya sudah (pelarangan penggunaan smartphone-red) lebih awal, masalahnya dengan GPS, video steraming dan sebagainya dapat diketahui posisi pengguna, untuk itu seluruh TNI AL dilarang menggunakan itu," tutupnya menambahkan.
0 comments :
Post a Comment